1. First Milk N Yogurt
Buka Senin hingga Minggu kecuali Selasa, susu di tempat ini diklaim 100% susu murni asli yan diambil langsung dari pertenakan dan tanpa pengawet, menu yang bisa dipesan antara lain avocado coffee milk, dan masih banyak lagi. Berlokasi di Taman Bukir Estate Ruko D, Jalan Raya Bukirsari.
2. Warsu
Nama tempat ini merupakan akronim dari Warung Susu. Seperti namanya, sajian utama seperti susu dingin, susu tanpa olahan, yogurt hingga milkshake. Warsu turut menyajikan steak, snack, french fries, dan makanan berat. Berlokasi di Jalan Bunga Cokelat No.26, Malang.
3. Preksu Malang
Sesuai dengan namanya, menu utama ini selain ayam geprek adalah olahan susu murni. Ada berbagai rasa susu murni yang bisa anda pesan, baik dingin maupun panas dengan varian rasa cokelat, dan lain sebagainya. Berlokasi di Jalan Soekarno Hatta No.D-404, Malang.
4. Rumah Susu Ganesha
Kedai susu yang terkenal di Batu, berdiri sejak 1986, kedai ini selalu ramai didatangi karena menyajikan susu segar yang berkualitas. Kamu bisa memesan susu hangat atau dingin, serta beraneka minuman lainnya. Berlokasi di Kompleks GOR Ganesha, Jalan Kartini, Batu.
5. Kop Sae
Koperasi Sae atau Kop Sae telah eksis sejak tahun 1962 silam sebagai pelopor koperasi susu sapi perah di kawasan Pujon, membuat Kop Sae menjadi tempat yang asyik buat beristirahat sejenak. Berlokasi di pinggir jalan utama Malang-Kediri/Jombang.
Leave a Comment
Your email address will not be published. Required fields are marked with *